Dewi Kampus Raih Juara 2 Dalam Lomba Desa Wisata Jogja Dari Atourin Bersama BPR MSA
Si J 11 Mei 2023 11:32:49 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Atensi ajang perlombaan yang diadakan oleh Atourin bersama BPR MSA dengan pendampingan dari Dinas Pariwisata DIY, telah terselenggara pada 27 Januari - 24 Februari 2023 lalu. Dalam keikutsertaannya, Desa Wisata Tepus menjadi salah satu dari 8 finalis desa wisata Se-DIY.
Dalam kesempatan yang lalu, tepatnya pada tanggal 10 Maret 2023 telah diadakan kunjungan dan penilaian lapangan oleh Tim Juri dengan terfokus pada verifikasi dokumen administrasi dan verifikasi destinasi wisata.
Setelah melalui proses penilaian, hari ini Kamis 11 Mei 2023, 8 finalis lomba desa wisata menghadiri acara Pengumuman Kejuaraan Lomba Desa Wisata Maju Bersama BPR MSA di Dinas Pariwisata DIY.
Berikut hasil dari kejuaraan lomba :
A. Kategori Desa Wisata Berkualitas
1. Kampung Wisata Prenggan, Kota Yogyakarta
2. Desa Wisata Tepus, Gunungkidul
3. Desa Wisata Petilasan Pangeran Diponegoro Gunung Mijil, Bantul
4. Kampung Wisata Rejowinangun, Kota Yogyakarta
B. Kategori Desa Wisata Berkelanjutan
1. Desa Wisata Srimulyo, Bantul
2. Desa Wisata Jatimulyo, Kulonprogo
3. Desa Wisata Tinalah, Kulonprogo
4. Desa Wisata Potorono, Bantul
Dalam sambutan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata DIY (Singgih Raharjo, S.H,M.Ed) menyampaikan bahwa adanya lomba yang diselenggarakan oleh Atourin (Benarivo T. Putra, CEO ATOURIN) bersama BPR MSA (Y. Triagung Pujiantoro, Direktur Utama BPR MSA) ini merupakan strategi pembangunan ekonomi kreatif dan meningkatkan daya tarik wisatawan dalam berkunjung.
Selain itu, dalam sambutan virtual oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Sandiaga Salahuddin Uno) menyampaikan ucapan selamat kepada desa wisata. Selebihnya agar mampu bersinergi dan berkolaborasi sebagai bentuk kontribusi terhadap ekonomi Indonesia.
Selanjutnya sambutan virtual oleh Wakil Gubernur DIY (Pakualaman X) yang menyampaikan pesan semangat berkarya dan berdaya bagi desa wisata serta sebagai motivasi untuk lebih aktif dan kreatif terutama dalam meningkatkan daya tarik wisatawan.
Mbangun Desa Nggiatke Pariwisata, dari Yogyakarta untuk Indonesia.
Kontributor : Rismel
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Sosialisasi Pengadaan Tanah untuk Kawasan Wisata Paralayang Baron-Watulawang
- Pemerintah Kalurahan Tepus Hadiri Forum Keistimewaan Tahun 2025
- PKK Kalurahan Tepus Raih Prestasi di Lomba Hari Kartini Tingkat Kapanewon Tepus
- WASPADA PENIPUAN MENGATASNAMAKAN PEJABAT KODIM 0730/GUNUNGKIDUL
- Penyerahan Simbolis Booth UMKM oleh Lurah Tepus
- Selfi Anggraini, S.M. Hadiri Kegiatan Peningkatan Kapasitas Pendamping JSLU
- Lurah Tepus Hadiri Pembukaan Lomba PKK Tingkat Kapanewon dalam Rangka Peringatan Hari Kartini