Musyawarah Kalurahan Tentang RKPKal Tahun 2024

Rismel 21 Juli 2023 16:38:18 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Kalurahan tahun anggaran 2024, Kalurahan Tepus melaksanakan tahapan awal penyusunan yaitu dengan melaksanakan Musyawarah Kalurahan (Muskal) pada Jum'at, 21 Juli 2023 di Balai Kalurahan Tepus.

Muskal dilaksanakan oleh Badan Permusyawaratan Kalurahan (Bamuskal) untuk mencermati ulang dan menyepakati hasil pencermatan dokumen RPJMKal. 

Dengan tamu undangan dari Panewu Tepus dan tim, Forkompinkap Tepus, Pendamping Desa, dan Bidan Desa.

Selain itu peserta Muskal terdiri dari Lurah dan Pamong Kalurahan, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Bamuskal, PKK, LPMK, RT, RW, Karang Taruna, KPM, pemuka agama, pemuka adat dan budaya, pemuka pendidikan / PAUD, forum anak, TKPK Kalurahan, Bumkal, kelompok perempuan, kelompok rentan / disabilitas, kader posyandu, Gapoktan, pengelola UMKM, pengelola Desa Wisata, dan pengelola Pokdarwis.

Pimpinan sidang oleh Ketua Bamuskal (Martoyo, S.E) memimpin berjalannya Muskal untuk pengambilan keputusan dan menyepakati hasil musyawarah sesuai dengan paparan dan tanggapan yang berlangsung.

Pada kesempatan sambutan yang disampaikan oleh Panewu Tepus (Alsito, S.Sos) menyampaikan gambaran secara umum tentang Kalurahan Tepus, dimana beliau memberikan motivasi untuk rencana pembangunan di tahun 2024 agar tetap berjalan secara efektif dan efisien, tepat guna bagi masyarakat, dan selaras dengan kebijakan Pemerintah Daerah.

Sesuai Surat Edaran Bupati Nomor 100.4.4.2/4453 tentang Petunjuk Teknis Penyusunan RKPKal Tahun 2024, bahwa indikasi tema dan prioritas pembangunan Kabupaten Gunungkidul tahun 2024 adalah Optimalisasi Ketahanan Ekonomi Daerah Dalam Mewujudkan Taraf Hidup Masyarakat Yang Bermartabat Melalui Pembangunan Infrastruktur, Investasi, Pariwisata, Ekonomi Kerakyatan, Dan Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia.

Maka sebagai prioritas penyusunan RKPKal, pemerintah Kalurahan Tepus mengacu pada RPJMKal tahun 2022 - 2027 dan mengacu SE tersebut.

Materi pemaparan dan pembahasan yang disampaikan oleh pemerintah Kalurahan Tepus (Suyono, Carik) yaitu meliputi : 

1. Capaian tahun 2023 per 30 Juni 2023

Paparan prosentase capaian dari pelaksanaan bidang penyelenggaraan pemerintah desa, pelaksanaan bidang pembangunan desa, pelaksanaan bidang pembinaan kemasyarakatan desa, pelaksanaan bidang pemberdayaan masyarakat desa, dan pelaksanaan bidang penanggulangan bencana, darurat dan mendesak desa.

2. Program prioritas tahun 2024

Paparan daftar program kegiatan prioritas di Kalurahan Tepus.

3. Hasil rembug stunting

Paparan usulan bidang kesehatan yang sebelumnya telah dilakukan rembug stunting oleh tim rembug stunting.

4. Asumsi pendapatan Kalurahan tahun 2024

Paparan proyeksi pendapatan asli desa, pendapatan transfer, dan pendapatan lain-lain.

 

Kontributor : Rismel

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233