Dewi Kampus Salah Satu 10 Desa Wisata masuk daftar UNESCO Global Geopark
Si J 15 Agustus 2023 10:20:00 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - The United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) UNESCO merupakan organisasi Internasional yang bergerak pada bidang pendidikan, ilmu pengetahuan dan kebudayaan.
Sebagian wisata di Gunungkidul Yogyakarta sendiri juga sangat populer dan ternyata berlokasi di desa wisata ( Dewi ) yang dikelola masyarakat setempat. Salah satu wisata di Gunungkidul Yogyakarta yang masuk daftar UNESCO adalah Desa Wisata Tepus (Dewi Kampuss) .
Desa Wisata Tepus mengandalkan paket wisata budaya, seperti atraksi budaya jatilan, tari, karawitan, dan reog. Semua atraksi kebudayaan tersebut dikemas dalam Festival Kesenian Tepus Yogyakarta (FKTY) yang digelar tiap tahun.
Wisatawan yang berkunjung akan diajak berkeliling desa naik jeep. Selama tur itu, wisatawan bisa melakukan sejumlah aktivitas seperti melihat kerajinan perak, membuat batik tulis, belajar karawitan, belajar mengolah singkong, dan lainnya.
Desa Tepus memiliki 12 pantai yang dapat dikunjungi oleh wisatawan. Enam di antaranya dijuluki ‘pantai perawan’ karena masih sepi dan belum diketahui banyak orang. Desa Wisata Tepus ini masuk dalam 50 besar desa wisata terbaik ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PKK Kalurahan Tepus Raih Prestasi di Lomba Hari Kartini Tingkat Kapanewon Tepus
- WASPADA PENIPUAN MENGATASNAMAKAN PEJABAT KODIM 0730/GUNUNGKIDUL
- Penyerahan Simbolis Booth UMKM oleh Lurah Tepus
- Selfi Anggraini, S.M. Hadiri Kegiatan Peningkatan Kapasitas Pendamping JSLU
- Lurah Tepus Hadiri Pembukaan Lomba PKK Tingkat Kapanewon dalam Rangka Peringatan Hari Kartini
- Sosialisasi Pembagian Minyak Goreng Gratis dan Pengenalan Alat Rumah Tangga Oleh CV. Sumber Barokah
- RA MASYITHOH TEPUS SELENGGARAKAN UPACARA PERINGATAN HARI KARTINI