UMKM Tepus Ikuti Pameran Produk Pada Gelar Budaya Di Kapanewon

Rismel 23 Agustus 2023 11:08:26 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Memperingati HADEGING NGAYOGYAKARTA Rabu, 23 Agustus 2023, Kapanewon Tepus melaksanakan Gelar Budaya dalam rangka menyongsong hari Hadeging Ngayogyakarta atau HUT Keistimewaan DIY ke 11. Acara ini di laksanakan di halaman Kantor Kapanewon Tepus.

Dihadiri oleh Wakil Bupati Gunungkidul, Panewu Tepus, Forkompimkap, Lurah Se-Kapanewon Tepus, tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan instansi - instansi di wilayah Kapanewon Tepus serta masyarakat umum.

Mengisi gelar budaya tersebut, terdapat juga stand pameran produk yang diunggulkan. Sehingga stand tersebut dapat dikunjungi oleh hadirin dan tentunya dapat berbelanja produk lokal berbagai olahan dan juga karya kriya.

UMKM Kalurahan Tepus juga turut menjadi peserta pameran yang berkesempatan dikunjungi oleh Wakil Bupati Gunungkidul.

Diantaranya UMKM adalah sebagai berikut :

  1. Batik Klangenan Padukuhan Gembuk (Magdalena Sulistyowati)
  2. Kerajinan perak dan tembaga Surya Silver Padukuhan Blekonang I (Heri Nurcahyo)
  3. Olahan singkong dan pathilo Nanda Padukuhan Pakel (Suwaryanti)
  4. Olahan rumput laut Padukuhan Singkil (Pujiyem)
  5. Olahan rumput laut Kweeku Padukuhan Klumpit (Sri Wulaningsih)
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233