Jathilan Setya Budaya Pudak Tampil Dalam Gelar Budaya Kapanewon Tepus
Rismel 23 Agustus 2023 19:05:33 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Dibiayai dari Danais Tahun 2023, Kapanewon Tepus mengadakan acara Gelar Budaya dalam rangka menyongsong Hari Ulang Tahun Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta ke 11 tahun 2023.
Mengambil tema Kaistimewan Adheganing Amerta memiliki makna yang luas untuk menjaga dan melestarikan warisan budaya dan tradisi Jawa serta harus digunakan juga untuk meningkatkan pembangunan secara menyeluruh.
Rabu, 23 Agustus 2023 Gelar Budaya berpusat di Halaman Kantor Kapanewon Tepus dengan berbagai penampilan kebudayaan salah satunya penampilan kesenian Jathilan Setya Budaya dari Padukuhan Pudak Kalurahan Tepus yang merupakan perwakilan kesenian tingkat Kalurahan.
Nama Setya Budaya bisa diartikan sebagai melaksanakan perintah kebudayaan dengan ikhlas dan berkenan dihati, dimana hal tersebut merupakan wujud kesetiaan sebagai rakyat Nagari Ngayogyakarta Hadiningrat. Demikian juga dengan melestarikan budaya mewujudkan rasa golong gilik untuk melestarikan budaya Jawa yang adiluhung.
Penampilan kesenian Jathilan disaksikan langsung oleh hadirin sebagai tamu undangan yaitu Wakil Bupati Gunungkidul, Dinas Kebudayaan Gunungkidul, Panewu Tepus, Forkompinkap, Lurah Se-Kapanewon Tepus, tokoh masyarakat, perwakilan instansi lingkup Kapanewon Tepus, dan masyarakat umum.
Perlu diketahui pula bahwa peringatan Hari Ulang Tahun Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta sendiri tepatnya pada tanggal 31 Agustus.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Lurah Tepus Ikuti Rakor Persiapan Pelaksanaan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024
- SLB Puspa Melati Mengikuti Festival Budaya Pendidikan Khusus Tahun 2024
- Program Ketahanan Pangan dari TNI/Polri di Kalurahan Tepus
- Penghargaan Dukungan Partisipasi Cakupan PIN Polio Tertinggi - Jambore Kader Posyandu 2024
- Monev Pelaksanaan APBKal Tahun 2024 Kalurahan Tepus Oleh Tim Kapanewon Tepus
- Diseminasi Hasil Penelitian dan Pengabdian Kapada Masyarakat Hari Kedua
- DPTR DIY dan DPTR Gunungkidul Laksanakan Koordinasi Bersama Pemkal Tepus