Pesanan Miniatur Kendang Mas Menteri Siap Kirim Ke Jakarta

Rismel 25 Agustus 2023 23:17:46 WIB

Warga Padukuhan Tepus III Kalurahan Tepus Kapanewon Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta yaitu Tekad (akrab disapa Mbah Tekad) merupakan pelaku UMKM pengerajin kendang satu-satunya di Desa Wisata Tepus. Keterampilannya membuat kendang sudah dijalani sejak tahun 1985.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno pernah mendatangi rumah Mbah Tekad, saat Mas Menteri kunjungan ke Desa Wisata Tepus yang menjadi 50 besar desa wisata terbaik pada lomba ADWI tahun 2022 lalu.

Dalam perbincangan langsung yang didampingi oleh Pengelola Desa Wisata Tepus kala itu, Mbah Tekad mendapat pesanan miniatur kendang dari Mas Menteri.

Melalui proses produksi dan persiapan kini miniatur kendang pesanan Mas Menteri sudah jadi dan siap untuk dikirim ke Jakarta.

Setelah sampai di meja Menteri Pariwisata nanti, miniatur kendang buatan Mbah Tekad ini akan diberikan kepada duta asing pada acara penganugerahan ADWI 2023 pekan ini.

Mas Menteri pernah menyampaikan bahwa pesanan ini merupakan upaya promosi dan mengenalkan produk yang dihasilkan oleh Desa Wisata peraih juara dua kategori souvenir pada ADWI tahun 2022 ini.

Memiliki potensi karya seni rupa merupakan kebanggaan tersendiri bagi Kalurahan Tepus sehingga dapat menunjang nilai ekonomi dengan penjualan karyanya dan menunjang kesenian karawitan.

Dimana kesenian karawitan ini merupakan budaya leluhur bangsa kita. Dan kendang ini bagian yang tidak terpisahkan dari seni karawitan. Sekaligus karawitan ini menjadi seni budaya yang disuguhkan sebagai atraksi bagi para wisatawan yang berkunjung ke Desa Wisata Tepus.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233