Siapa Saja Tim Kader Pendamping Wilayah Program PMT Lokal tahun 2023

Rismel 28 Agustus 2023 13:05:34 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Program Kesehatan berbasis Pangan untuk menunjang pertumbuhan dan kesehatan balita dan ibu hamil dengan masalah status gizi. Diharapkan dapat menaikkan status gizi untuk menjadi balita yang tumbuh kembang sesuai usia dan ibu hamil yang sehat dalam upaya menanggulangi masalah stunting. Yaitu Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Lokal melalui dana BOK tahun 2023 oleh Puskesmas Tepus II sasaran salah satunya di unit kerja Kalurahan Tepus.

Seperti telah dikonfirmasikan dan dikoordinasikan dengan Lurah Tepus, program PMT Lokal ini segera berjalan selama 90 hari berturut-turut. Dengan cara pemberian makanan lokal yang diolah melalui standar gizi yang ditentukan. Didistribusikan oleh Kader Kesehatan sebagai pendamping wilayah sasaran. 20 Padukuhan didampingi sebanyak 7 Kader Kesehatan, dengan kuota dan sasaran yang telah ditentukan sesuai masalah kesehatannya.

Perlu diketahui berikut daftar pendamping wilayah dari unsur Kader serta bertugas mendiskusikan PMT Lokal setiap hari :

1. Ibu Warningsih (Kader Tegalweru) mendampingi Padukuhan Gembuk, Tegalweru, Trosari I, Trosari II

2. Ibu Musiyem (Kader Blekonang III) mendampingi Padukuhan Blekonang I, Blekonang II, Blekonang III

3. Ibu Tukirah (Kader Tepus II) mendampingi Padukuhan Tepus I, Tepus II, Tepus III , Jeruk

4. Ibu Vidiyartini (Kader Singkil) mendampingi Padukuhan Singkil, Klumpit, Walangan

5. Ibu Suyati (Kader Ngasem) mendampingi Ngasem

6. Ibu Supriyati (Kader Pacungan) mendampingi Kanigoro, Dongsari, Pacungan

6. Ibu Erny Aprilia (Kader Pudak) mendampingi Pudak, Pakel

Rencananya PMT Lokal akan mulai didistribusikan pada Senin, 28 Agustus 2023.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233