Karang Taruna Kalurahan Dan Panitia Lomba Ketapel Lakukan Persiapan Acaranya
Rismel 23 September 2023 18:12:15 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Mempersiapkan hari pelaksanaan kompetisi ketapel yang akan dilaksanakan pada 24 September 2023, Karang Taruna dan Panitia Lomba melakukan berbagai kegiatan di lokasi.
Pada Sabtu, 23 September 2023 di Ruang Terbuka Hijau Cingkrang Hills Kalurahan Tepus depan Polsek Tepus dilaksanakan kerjabakti. Diantaranya bersih-bersih lingkungan, mempersiapkan alat dan bahan, mempersiapkan arena ketapel, serta koordinasi berkaitan dengan teknis pelaksanaan lomba ketapel.
Hal ini dilaksanakan agar memaksimalkan program kegiatan yang akan berjalan, yaitu kompetisi ketapel oleh Karang Taruna Kalurahan Tepus bekerjasama dengan Universitas Ahmad Dahlan (UAD), dimana Kalurahan Tepus akan menjadi Kampung Ketapel (Padukuhan Pakel).
Panitia lomba ketapel yaitu Koordinator (Turistyo, Ngasem), anggota (Ramelan, Pacungan), anggota (Citra Harwinda Wulansari, Dongsari), anggota (Winarti, Dongsari), anggota (Femas, Ngasem).
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PKK Kalurahan Tepus Raih Prestasi di Lomba Hari Kartini Tingkat Kapanewon Tepus
- WASPADA PENIPUAN MENGATASNAMAKAN PEJABAT KODIM 0730/GUNUNGKIDUL
- Penyerahan Simbolis Booth UMKM oleh Lurah Tepus
- Selfi Anggraini, S.M. Hadiri Kegiatan Peningkatan Kapasitas Pendamping JSLU
- Lurah Tepus Hadiri Pembukaan Lomba PKK Tingkat Kapanewon dalam Rangka Peringatan Hari Kartini
- Sosialisasi Pembagian Minyak Goreng Gratis dan Pengenalan Alat Rumah Tangga Oleh CV. Sumber Barokah
- RA MASYITHOH TEPUS SELENGGARAKAN UPACARA PERINGATAN HARI KARTINI