Di Akhir Bulan September Ada Pawai Gunungan
Si J 25 September 2023 10:56:34 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Pemerintah Kalurahan Tepus kembali melaksanakan rapat koordinasi pada minggu terakhir di Bulan September 2023.
Diruang Perpustakaan Kalurahan Tepus Rapat koordinasi yang dipimpin Lurah Tepus diikuti oleh Pamong dan Staf, Bamuskal, Dukuh dari 20 Padukuhan, KKN AMPTA Kelompok 2 di Padukuhan Pacungan, dan tamu dari Kementerian PUPR Program BSPS DIY.
Lurah memberikan sambutan di awal rakor membahas kegiatan yang telah di laksanakan pada minggu-minggu kemaren mengevaluasi beberapa kendala yang dihadapi terkait penyelesaian kegiatan yang ada.
Selanjutnya Carik menyampaikan akan adanya rencana pencairan BKK Danais di Kalurahan Tepus, mohon kesiapan dari masing-masing Padukuhan yang akan mendapatkan Dana tersebut agar mempersiapkan segala kelengkapan, antara lain seperti pengadaan tukang. Berharap agar nantinya dapat berjalan dengan lancar serta dapat melaksanakan tanggungjawab dengan maksimal.
Kemudian penyampaian oleh Pelaksana kegiatan diantaranya :
1. Jagabaya melakukan konfirmasi verifikasi data kependudukan kepada Dukuh terkait data yang disampaikan apakah statusnya pindah domisili atau meninggal atau belum perekaman e-KTP.
2. Kaur Tata Laksana menyampaikan terkait persiapan menyambut closing event gelar budaya Kalurahan Tepus, tanggal 27 September 2023 akan dilaksanakan Pawai Gunungan pada sore hari.
Yang terakhir Kementerian PUPR (BSPS DIY) menyampaikan Program PKE (Penanganan Kemiskinan Ekstrim) berupa bantuan RTLH, di Kalurahan Tepus akan diadakan verifikasi lapangan terkait data calon penerima RTLH. Sebanyak 118 nama akan diverifikasi oleh Tim dari BSPS DIY yang akan didampingi oleh Dukuh. Sebanyak 5 Petugas BSPS (Beni, Paramita, Edi, Mirza, Bilal) yang akan menuju rumah sesuai data yang tertera dan terbagi menjadi 5 wilayah.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PKK Kalurahan Tepus Raih Prestasi di Lomba Hari Kartini Tingkat Kapanewon Tepus
- WASPADA PENIPUAN MENGATASNAMAKAN PEJABAT KODIM 0730/GUNUNGKIDUL
- Penyerahan Simbolis Booth UMKM oleh Lurah Tepus
- Selfi Anggraini, S.M. Hadiri Kegiatan Peningkatan Kapasitas Pendamping JSLU
- Lurah Tepus Hadiri Pembukaan Lomba PKK Tingkat Kapanewon dalam Rangka Peringatan Hari Kartini
- Sosialisasi Pembagian Minyak Goreng Gratis dan Pengenalan Alat Rumah Tangga Oleh CV. Sumber Barokah
- RA MASYITHOH TEPUS SELENGGARAKAN UPACARA PERINGATAN HARI KARTINI