Atraksi Wisata dan Kesenian Lokal, Jelajah Pesona Desa Wisata Tepus Tahun 2023 (Season II)
Rismel 10 Oktober 2023 23:05:32 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Atas dukungan Dinas Pariwisata Provinsi DIY, Desa Wisata Tepus berkesempatan menyelenggarakan sebuah acara dalam rangka promosi desa wisata Tepus.
Yaitu Atraksi Wisata dan Kesenian Lokal, Jelajah Pesona Desa Wisata Tepus pada malam hari, Selasa 10 Oktober 2023. Acara tersebut berpusat di Kawasan Wisata Pantai Pulangsawal (Indrayanti) Kalurahan Tepus Kapanewon Tepus Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta.
Dalam acara tersebut menampilkan tiga jenis kesenian lokal berupa :
1. Tari tradisional dari Sanggar Tari Sekar Kemuning berasal dari Padukuhan Klumpit, Tari Mangestuti.
2. Tari Janggrung Bangun Laras dari Padukuhan Gembuk yang diiringi oleh Karawitan Ngudi Laras.
3. Kreasi Seni Jathilan Kudho Manunggal dari Padukuhan Tegalweru, tari babak putri.
Lebih rinci, atraksi wisata ini bertujuan untuk mempromosikan Desa Tepus sebagai destinasi wisata yang unik dan autentik, sekaligus memberikan wadah bagi seniman lokal untuk menunjukkan kreativitas.
Hadir pada acara tersebut yaitu Lurah Tepus, Pamong Kalurahan, Polsek Tepus, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Pengurus Desa Wisata Tepus, Pengurus Pokdarwis, Pengurus Bumdes, Karang Taruna Kalurahan, Lembaga Kalurahan, dan KKN AMPTA Yogyakarta.
Tak hanya disaksikan oleh stakeholder dan masyarakat lokal, atraksi wisata kali ini juga disaksikan secara langsung oleh wisatawan atau tamu yang menginap di Desa Wisata Tepus. Yaitu rombongan dari Universitas Brawijaya Malang Jawa Timur sebanyak 45 orang menikmati sajian kesenian juga berbaur dan menyatu dengan masyarakat lokal.
Atraksi wisata ini juga didokumentasikan oleh tim dokumentasi Dewi Kampus sebagai media promosi basis sosial media memanfaatkan teknologi informasi yang pesat saat ini.
Tepus Orasebaene
Lestari Budayane
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Tiga Gunungan Simbol Persatuan Warnai Puncak Hari Jadi Kalurahan Tepus ke 77
- Pelepasan Kirab Budaya Hari Jadi Kalurahan Tepus oleh Wakil Bupati Gunungkidul
- Tumpengan Sederhana Menandai Malam Tirakatan Hari Jadi Kalurahan Tepus ke 77
- Menelusuri Jejak Sejarah : Bekas Balai Kalurahan Blekonang, Sebelum Menjadi Kalurahan Tepus
- Ziarah Makam Lurah Tepus dalam Rangka Hari Jadi Kalurahan Tepus
- Penutupan FKTY #6 Banjir Doorprize, 1 Ekor Kambing Jatuh ke Tangan Warga Padukuhan Klumpit
- Selamat Memperingati Wafatnya Isa Al Masih