Akan Uji Cobakan Paket Wisata Baru Di Dewi Kampus : Proker KKN AMPTA 2023

Rismel 06 November 2023 21:21:41 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Adanya mahasiswa dari Sekolah Tinggi Pariwisata AMPTA Yogyakarta yang menjalankan Kuliah Kerja Nyata di Desa Wisata Tepus menjadi momen yang saling menguntungkan antara mahasiswa dan pihak desa wisata. Dimana tujuan KKN adalah untuk memperoleh bantuan pemikiran dan tenaga untuk merencanakan serta melaksanakan pengembangan masyarakat, meningkatkan kemampuan bersikap dan bertindak dalam menyelesaikan permasalahan, serta pengabdian kepada masyarakat. Disamping itu tentunya juga ada masyarakat desa yang diuntungkan. Sesuai programnya tentang kepariwisataan, di Desa Wisata Tepus KKN membuat program kerja salah satunya yaitu menciptakan paket wisata baru. Hal ini tentunya atas koordinasi mahasiswa dengan Ketua Desa Wisata yang mengharapkan adanya pemerataan destinasi wisata di Kalurahan Tepus. Dengan dukungan KKN diharapkan rencana ini dapat terealisasikan sehingga menambah daftar paket wisata di Dewi Kampus yang layak dikunjungi dan memiliki daya tarik wisatawan.

Sesuai dengan rencana tersebut, selama menjalankan program kerja KKN memaksimalkan peran bersama masyarakat untuk menggali potensi yang ada di Padukuhan Blekonang I, Pacungan, dan Pudak. Dengan upaya melakukan persiapan destinasi, peningkatan SDM, kebutuhan kuliner dan berbagai persiapan terkait destinasi wisata yang siap dikunjungi.

Pada tanggal 07 November 2023 paket wisata baru ini akan diimplementasikan dan diuji cobakan. Konsep paket wisata tak jauh berbeda dengan paket wisata yang sudah ada (wisata alam, wisata budaya, wisata edukasi) namun menariknya disini kental dengan kebudayaan dan religi. Dengan melibatkan potensi tosan aji atau galeri barang antik, wisata sejarah Petilasan, olahan makanan hasil produksi kelompok masyarakat, dan wisata edukasi UMKM.

Harapannya setelah diimplementasikan dapat dinilai dan dilakukan evaluasi kelayakan sebagai destinasi wisata yang siap dijual sehingga nantinya berdampak terhadap peningkatan perekonomian masyarakat di Kalurahan Tepus khususnya di sektor yang belum tersasar dampak wisatawan selama ini.

Sebagai penanggungjawab pelaksanaan program ini yaitu Seni Wulansari dari KKN AMPTA Yogyakarta.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233