Beragam Kegiatan Warnai Perpisahan KKN Mahasiswa Ampta Yogyakarta Di Padukuhan Pudak
Si J 12 November 2023 14:13:18 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Selama kurang lebih 60 hari, mahasiswa Ampta Yogyakarta angkatan 2023 yang berjumlah 10 orang ini telah melakukan pengabdian masyarakat menginap dirumah Hendro Setyawan (Selaku Dukuh Pudak).
Beragam momen selama Kuliah Kerja Nyata (KKN) menjadi kenangan tersendiri bagi mahasiswa, salah satunya adalah acara perpisahan antara kelompok KKN dengan warga dusun sekitar. Kelompok KKN Ampta Yogyakarta di Padukuhan Pudak laksanakan kegiatan Pentas Seni bersama anak-anak dan warga Padukuhan Pudak, Sabtu(11/11/2023).
Turut hadir Dukuh Pudak serta semua Ketua RT di Padukuhan Pudak, RW, Karang Taruna, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat dan warga Padukuhan Pudak.
Dalam kata sambutannya Nurul Husrotul Hotimah selaku Ketua Kelompok mewakili rekan-rekannya mengucapkan “Terimakasih yang tak terhingga kepada seluruh lapisan masyarakat Padukuhan Pudak yang telah menerima, mendidik dan membimbing untuk belajar terjun langsung ke tengah-tengah masyarakat untuk menjalankan program KKN, banyak sekali ilmu yang kami dapatkan selama mengabdi disini dan mudah-mudahan bermanfaat untuk kedepannya.
Dukuh Pudak dalam sambutannya berpesan agar selalu menjalin silaturahmi meski sudah menyelesaikan KKN di Padukuhan Pudak. "Perpisahan ini bukanlah akhir dari pertemuan kita melainkan awal dari persaudaraan, semoga nantinya mahasiswa KKN dan warga Pudak dapat tetap menjalin tali silaturrahmi," ucap Hendro Setyawan selaku Dukuh Pudak.
Acara perpisahan ini diisi dengan beragam penampilan dari anak-anak, warga Padukuhan Pudak serta mahasiswa KKN, acara berlangsung meriah pada malam minggu. KKN Ampta juga menampilkan hasil didikan adik-asik / peserta kelas insentif bahasa inggris dan TPA yang menjadi program kerja rutin KKN Ampta. Selain itu dalam acara ini sekaligus membagikan hadiah untuk pemenang turnamen volly antar club padukuhan pudak.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Tiga Gunungan Simbol Persatuan Warnai Puncak Hari Jadi Kalurahan Tepus ke 77
- Pelepasan Kirab Budaya Hari Jadi Kalurahan Tepus oleh Wakil Bupati Gunungkidul
- Tumpengan Sederhana Menandai Malam Tirakatan Hari Jadi Kalurahan Tepus ke 77
- Menelusuri Jejak Sejarah : Bekas Balai Kalurahan Blekonang, Sebelum Menjadi Kalurahan Tepus
- Ziarah Makam Lurah Tepus dalam Rangka Hari Jadi Kalurahan Tepus
- Penutupan FKTY #6 Banjir Doorprize, 1 Ekor Kambing Jatuh ke Tangan Warga Padukuhan Klumpit
- Selamat Memperingati Wafatnya Isa Al Masih