Rakor Rutin Kader Kesehatan Kalurahan Tepus Bulan November - Puskesmas Tepus II

Rismel 24 November 2023 06:33:28 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Posyandu adalah inisiatif kesehatan berbasis masyarakat di Indonesia yang menyediakan layanan kesehatan dasar dan pemantauan bagi ibu dan anak. Untuk mengaktifkan Posyandu di Padukuhan, penting untuk melatih petugas kesehatan setempat dan relawan agar dapat menjalankan dan mengelola kegiatan posyandu secara efektif. 

Rakor Kader Kesehatan merupakan suatu kegiatan koordinasi yang dilakukan antara kader kesehatan Kalurahan Tepus dengan Puskesmas Tepus II dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kolaborasi yang baik antara kader kesehatan dan puskesmas dalam upaya pencegahan penyakit dan peningkatan kesehatan masyarakat.

Rabu, 22 November 2023 di Aula Puskesmas Tepus II setiap Padukuhan mewakilkan dua kader kesehatan untuk hadir dalam rakor rutin sesuai undangan puskesmas.

1. Koordinasi Program Kesehatan

2. Pertukaran Informasi

3. Monitoring dan Evaluasi

4. Pengembangan Kapasitas

5. Penggalangan Sumberdaya

6. Peningkatan Kualitas Pelayanan

7. Pelaporan hasil penimbangan bulan November 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233