Penyerahan Sertifikat Tanah Oleh Presiden RI Secara Virtual di Kalurahan Tepus

Rismel 04 Desember 2023 11:00:31 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Hari ini, Senin 04 Desember 2023, merupakan momen bersejarah bagi warga Gunungkidul khusus Kalurahan Tepus. Tamu undangan VIP hadir pada acara ini. Yaitu acara Penyerahan Sertifikat Tanah Oleh Presiden Republik Indonesia Secara Virtual di Kalurahan Tepus. Acara ini dilaksanakan di Pendopo Kantor Kalurahan Tepus diawali dengan laporan dari Kepala Kantor Wilayah BPN DIY, Drs. Suwito, S.H., M.Kn, yang menyampaikan perkembangan terkait program sertifikasi tanah yang telah dilakukan.

Tidak lama kemudian, suasana semakin hangat ketika dilakukan penyerahan sertifikat secara simbolis kepada beberapa warga yang telah menjadi bagian dari program sertifikasi tanah. Mereka menerima sertipikat dengan penuh haru dan terima kasih kepada pemerintah atas dukungan yang diberikan. 

Bupati Gunungkidul, H. Sunaryanta, turut memberikan sambutan. Beliau menegaskan pentingnya kepemilikan sertifikat tanah bagi warga Gunungkidul sehingga dapat memberikan kepastian hukum dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Saat yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba, karena secara virtual dari Istana Negara, Presiden RI bergabung dalam acara penyerahan sertifikat. Suara riuh rendah terdengar ketika warga merasa bangga dan terharu dengan kehadiran Presiden dalam acara tersebut.

Kemudian, acara dilanjutkan dengan mengikuti penyerahan sertipikat secara virtual oleh Presiden RI. Warga Kalurahan Tepus ini mengikuti dengan penuh antusiasme karena momen ini menjadi bukti nyata dari komitmen pemerintah untuk meningkatkan kepemilikan sertifikat tanah bagi masyarakat.

Sebelum mengakhiri acara, dilakukan pembacaan doa oleh Bapak Muhammad Andre Sofianto, S.Si, untuk mendoakan keselamatan dan keberkahan bagi warga di Kalurahan Tepus khususnya Gunungkidul pada umumnya yang telah menerima sertifikat tanah mereka.

Acara penyerahan sertifikat tersebut ditutup dengan kegembiraan dan haru. Warga merasa terharu dan bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh pemerintah dalam mendapatkan sertifikat tanah mereka. Mereka berharap dengan kepastian hukum tersebut, mereka dapat lebih sejahtera dan merencanakan masa depan yang lebih baik. Semoga momen ini menjadi awal yang baik bagi kemajuan Gunungkidul.

Acara penyerahan 441 bidang sertifikat tanah di Kalurahan Tepus Kapanewon Tepus Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta tahun 2023 menjadi momen penting yang dihadiri oleh lebih dari 200 undangan. Undangan masyarakat yang hadir pada penyerahan sertifikat ini yaitu dari Padukuhan Tegalweru, Blekonang I, Tepus I, Walangan, Kanigoro, dan Dongsari sebagai penerima sertifikat. Tamu undangan dan pihak yang terlibat dalam acara penyerahan sertifikat ini  dari berbagai unsur pemerintahan, termasuk kepala kantor wilayah pertahanan DIY, BPN Kabupaten, Bupati Gunungkidul, Panewu Tepus, Lurah Tepus, serta Jagabaya selaku pelaksana program PTSL di tingkat Kalurahan Tepus. Selain itu, juga turut hadir masyarakat penerima sertifikat.

Dalam acara ini, pesan dari bapak presiden disampaikan melalui pertemuan virtual, yang menekankan pentingnya pemanfaatan sertifikat tanah secara maksimal. Pesan tersebut memperkuat kesadaran akan pentingnya penguatan kepemilikan atas tanah bagi masyarakat. Hal ini juga mencerminkan komitmen pemerintah dalam memberikan perlindungan hukum dan kepastian atas hak kepemilikan tanah bagi seluruh masyarakat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233