Pengajian Akbar Bersama Bupati Gunungkidul H. Sunaryanta
Si J 08 Desember 2023 14:54:45 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Salah satu keunggulan Islam dibanding dengan agama lain di dunia, adalah sifat dan karakternya yang Rahmatan Lil Alamin.. Islam adalah agama yang universal dan global, dia adalah agama dan syari’at untuk seluruh manusia, dia adalah agama dan syari’at untuk seluruh alam dan dia adalah agama dan syari’at untuk seluruh Jin dan Manusia.
Makna rahmatan lil alamin selain bahwa Islam bersifat universal, global dan menyeluru untuk semua manusia di dunia, makna rahmatan lil alamin juga menetapkan bahwa Islam adalah agama dan syari’at yang penuh dengan kasih sayang, cinta, persaudaraan dan kedamaian.
Untuk mewujudkan hal tersebut SMP TQS As Salam yang berada di wilayah Kalurahan Tepus hari ini Jumat, 08 Desember 2023 mengadakan Pengajian akbar bersama Bupati Gunungkidul H. Sunaryanta bertema "Mewujudkan Islam Yang Rahmatan Lil'alamin dalam Kehidupan Bermasyarakat" Dengan PembicaraK.H. Bardan Utsman, M.Pd.I.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh , Panewu Tepus yang diwakili oleh kabag Kesos, Kapolsek Tepus, Lurah Tepus beserta Pamong Kalurahan Tepus, serta dihadiri oleh jamaah di beberapa masjid di Kalurahan Tepus.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- SLB Puspa Melati Mengikuti Festival Budaya Pendidikan Khusus Tahun 2024
- Program Ketahanan Pangan dari TNI/Polri di Kalurahan Tepus
- Penghargaan Dukungan Partisipasi Cakupan PIN Polio Tertinggi - Jambore Kader Posyandu 2024
- Monev Pelaksanaan APBKal Tahun 2024 Kalurahan Tepus Oleh Tim Kapanewon Tepus
- Diseminasi Hasil Penelitian dan Pengabdian Kapada Masyarakat Hari Kedua
- DPTR DIY dan DPTR Gunungkidul Laksanakan Koordinasi Bersama Pemkal Tepus
- Ketua PKK Kalurahan Tepus Ikuti Rakor Rutin PKK Kapanewon Tepus