BPP Tepus Distribusikan Benih Jagung Untuk Kelompok Tani di Kalurahan Tepus

Rismel 10 Desember 2023 16:47:24 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Memasuki musim tanam, Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Tepus meluncurkan program bantuan benih jagung untuk membantu kelompok tani di Kalurahan Tepus didukung dari BAZNAS. Program ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan dan mendukung petani dalam meningkatkan produksi pertanian.

Dalam pengumuman resminya, Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Kalurahan Tepus menyampaikan bahwa 10 kelompok tani menerima bantuan benih jagung, 10 lainnya belum menerima. "Penerimaan bantuan benih jagung sesuai dengan ajuan yang ada, realisasinya baru 10 kelompok tani yang mendapat bantuan benih jagung. Untuk kelompok tani lainnya yang belum mendapatkan bantuan tahun ini, kami akan berupaya untuk mengusulkan agar mendapatkannya pada tahun mendatang," ujar Reza Oliviera Kurniawan selaku PPL dengan penuh harap.

Pendistribusian benih jagung telah dilaksanakan pada Jumat sore, 08 Desember 2023 di Balai Padukuhan Pacungan. Selanjutnya setiap kelompok tani penerima bantuan akan menyalurkan benih jagung tersebut kepada masyarakat petani. Dengan adanya bantuan benih jagung ini diharapkan petani dapat menanam lebih efisien, meningkatkan produksi jagung, dan turut berkontribusi dalam menjaga ketahanan pangan di masa depan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233