Kunjungan Desa Wisata Tepus Dari Kedungrawan, Krembung, Sidoarjo, Jawa Timur

Rismel 16 Desember 2023 10:01:26 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Dengan senang Desa Wisata Tepus menyambut kedatangan 120 tamu wisatawan dari Jawa Timur pada hari Sabtu, 16 Desember 2023. Para tamu tersebut berasal dari berbagai unsur, termasuk camat, kepala desa, perangkat desa, lembaga BPD, RT, RW, dan unsur UMKM dari desa Kedungrawan di Kecamatan Krembung, Sidoarjo, Jawa Timur.

Kedatangan tamu tersebut disambut dengan hangat melalui penyuguhan welcome drink dan sarapan. Tidak hanya itu, para wisatawan juga berkesempatan untuk diperkenalkan dan berbelanja produk UMKM lokal olahan singkong dari Padukuhan Pakel, yang memiliki stand tersendiri untuk memamerkan produk-produk unggulannya.

Acara ini berupa sarasehan studi komparasi mengenai kelembagaan pemerintahan desa antara Desa Kedungrawan di Desa Wisata Tepus, dengan tujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat desa. Hal ini mencerminkan semangat untuk terus memajukan potensi ekonomi lokal dan memperkuat kerjasama antar desa.

Setelah acara studi komparasi, para tamu wisatawan pun melanjutkan perjalanan mereka dengan mengunjungi pantai-pantai di sekitar Desa Wisata Tepus Gunungkidul. Diharapkan kunjungan mereka membawa manfaat positif bagi pengembangan pariwisata dan perekonomian desa.

Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan Desa Wisata Tepus dapat terus menjadi destinasi wisata yang menarik dan berperan aktif dalam pembangunan ekonomi masyarakat lokal.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233