PPS Kalurahan Tepus Hadiri Acara Teknik Penghitungan Suara Pemilu 2024 - Lanjutan
Rismel 17 Januari 2024 18:14:14 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - PPS Kalurahan Tepus menghadiri acara di Sekretariat PPK Kapanewon Tepus pada Rabu, 17 Januari 2024. Acara tersebut merupakan forum untuk mendalami teknik penghitungan suara yang sangat penting dalam proses pemilu. PPS Tepus, bersama PPK dan PPS Se-Kapanewon Tepus lainnya, secara mendalam mempelajari dasar-dasar pelaksanaan penghitungan suara untuk memastikan persiapan yang matang dalam memberikan bimbingan teknis kepada KPPS mendatang.
Pada acara tersebut, pemaparan materi tentang teknik penghitungan suara disampaikan oleh PPK. Materi tersebut dipelajari secara cermat oleh PPS Kalurahan Tepus bersama rekan-rekan PPS dari wilayah lain.
Poin-poin yang menjadi pembahasan diantaranya memuat :
1. Ketugasan KPPS
2. Teknik pelaksanaan di dalam TPS (denah, rapat pemungutan suara, tata cara pencoblosan, kotak suara)
3. Teknik penghitungan suara dan prosedur pengisian pada C.Hasil
4. Pengenalan dan pendalaman tentang form-form kepemiluan
5. Simulasi PPS dalam melakukan pengisian C.Hasil
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Tiga Gunungan Simbol Persatuan Warnai Puncak Hari Jadi Kalurahan Tepus ke 77
- Pelepasan Kirab Budaya Hari Jadi Kalurahan Tepus oleh Wakil Bupati Gunungkidul
- Tumpengan Sederhana Menandai Malam Tirakatan Hari Jadi Kalurahan Tepus ke 77
- Menelusuri Jejak Sejarah : Bekas Balai Kalurahan Blekonang, Sebelum Menjadi Kalurahan Tepus
- Ziarah Makam Lurah Tepus dalam Rangka Hari Jadi Kalurahan Tepus
- Penutupan FKTY #6 Banjir Doorprize, 1 Ekor Kambing Jatuh ke Tangan Warga Padukuhan Klumpit
- Selamat Memperingati Wafatnya Isa Al Masih