Pertemuan Pemuda Tepus II, Karangtaruna Panca Krida Tama - 20 Januari 2024
Rismel 20 Januari 2024 21:48:06 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Pada Sabtu malam, 20 Januari 2024, diadakan pertemuan di Balai Padukuhan Tepus II Kalurahan Tepus Kapanewon Tepus. Yaitu pertemuan anggota Karangtaruna Panca Krida Tama yang diketuai oleh Sutamto. Dihadiri oleh anggota aktif dan pemangku wilayah, acara tersebut melibatkan serangkaian kegiatan yang bertujuan mempererat tali persaudaraan di antara pemuda di wilayah padukuhan.
Rangkaian acara dimulai dengan sambutan dari para pemimpin Karangtaruna dan dukuh setempat, yang mempertegas komitmen untuk memperkuat persatuan pemuda demi kemajuan bersama. Kemudian penyampaian laporan akhir tahun pelaksanaan program kegiatan Karangtaruna di tahun 2023. Dilanjutkan dengan sesi diskusi dan sharing yang memungkinkan setiap anggota untuk berbagi pengalaman dan ide-ide segar dalam upaya memajukan kegiatan karangtaruna.
Melalui kegiatan rutin seperti ini, diharapkan Karangtaruna Panca Krida Tama dapat terus memperkokoh jalinan persaudaraan dan semangat gotong royong di tengah-tengah pemuda setempat. Ketua menekankan, "Mari kita tingkatkan program kegiatan berbasis kemasyarakatan seperti kegiatan sosial, kebudayaan, dan juga peribadatan sesuai dengan potensi yang dimiliki," kata Sutamto.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Sosialisasi Pembagian Minyak Goreng Gratis dan Pengenalan Alat Rumah Tangga Oleh CV. Sumber Barokah
- RA MASYITHOH TEPUS SELENGGARAKAN UPACARA PERINGATAN HARI KARTINI
- Padukuhan Pudak Selenggarakan Tradisi Kirim Dowo Usai Panen
- Ulu-ulu Kalurahan Tepus Hadiri Sosialisasi Sekolah Lapang Tematik di Hari Kedua
- Pemerintah Kalurahan Tepus Lakukan Penarikan Pajak PBB di Padukuhan Walangan
- Mahasiswa STIPRAM Yogyakarta Lakukan Penelitian di Desa Wisata Kalurahan Madani Tepus
- Pamong Kalurahan Tepus Takziah ke Almarhum Bapak Sarmo Rejo, Padukuhan Pacungan