Verifikasi Lapangan Program BLT Dana Desa Hari Kedua

Rismel 24 Januari 2024 09:50:14 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Kunjungan ke rumah calon Keluarga Penerima Manfaat (KPM) oleh tim verifikasi di hari kedua berjalan dengan lancar. Melakukan kunjungan ke rumah calon penerima manfaat untuk memastikan kebenaran informasi yang telah diungkapkan dalam formulir pendaftaran pada hari Selasa , 23 Januari 2024. Tim verifikasi dari Kalurahan (Plt. Kamituwa, Staf, dan dukuh setempat) memeriksa kondisi rumah, lingkungan sekitar, serta melakukan wawancara dengan calon penerima manfaat untuk memastikan kebenaran informasi yang diberikan. Hal ini untuk penggalian uji kelayakan dan BLT nantinya disalurkan kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan. 

Alur perjalanan verifikasi hari kedua yaitu mulai dari Blekonang I, Blekonang II, Blekonang III, Gembuk, Trosari I, Trosari II, dan Tegalweru. Sebanyak 7 Padukuhan sehingga keseluruhan telah diverifikasi sebanyak 10 Padukuhan. Selebihnya akan diselesaikan esok hari oleh tim.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233