Pendampingan Desapreneur Tahap Pengembangan Kembali Diselenggarakan
Mas F 12 Februari 2024 08:02:29 WIB
Tepus, (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil, dan Menengah (KUMKM) Daerah Istimewa Yogyakarta kembali meluncurkan program pendampingan desapreneur di Kalurahan Tepus. Tahun 2024 menjadi tahun kedua pelaksanaan program ini, yang secara khusus menargetkan tahap pengembangan bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah Tepus. Kelanjutan program pendampingan akan mulai dilaksanakan pada hari Jumat, 16 Februari 2024.
Program pendampingan ini bersifat inklusif, terbuka untuk semua pelaku UMKM di Teous. Langkah ini diambil untuk mendorong partisipasi luas dari UMKM lokal dalam mengembangkan potensi ekonomi di kalurahan tersebut.
Salah satu fokus utama pendampingan adalah penguatan kelembagaan Desapreneur. Materi-materi yang diajarkan dalam program ini mencakup strategi pengelolaan keuangan yang efektif, peningkatan kapasitas manajerial, dan penerapan teknologi untuk meningkatkan daya saing usaha.
Pendampingan desapreneur di tahap pengembangan ini diharapkan dapat memberikan dorongan signifikan bagi pertumbuhan ekonomi lokal, menciptakan lapangan kerja, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kalurahan Tepus. Program ini sejalan dengan upaya pemerintah daerah dalam mendukung dan mengembangkan sektor UMKM sebagai pilar utama ekonomi lokal.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- SLB Puspa Melati Mengikuti Festival Budaya Pendidikan Khusus Tahun 2024
- Program Ketahanan Pangan dari TNI/Polri di Kalurahan Tepus
- Penghargaan Dukungan Partisipasi Cakupan PIN Polio Tertinggi - Jambore Kader Posyandu 2024
- Monev Pelaksanaan APBKal Tahun 2024 Kalurahan Tepus Oleh Tim Kapanewon Tepus
- Diseminasi Hasil Penelitian dan Pengabdian Kapada Masyarakat Hari Kedua
- DPTR DIY dan DPTR Gunungkidul Laksanakan Koordinasi Bersama Pemkal Tepus
- Ketua PKK Kalurahan Tepus Ikuti Rakor Rutin PKK Kapanewon Tepus