SDIDTK Posyandu Tepus I, II, III : Deteksi Tumbuh Kembang 28 Februari 2024
Rismel 28 Februari 2024 18:32:53 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Di 3 Padukuhan Kalurahan Tepus secara serentak dilakukan kegiatan posyandu balita dan SDIDTK oleh petugas kesehatan Puskesmas Tepus II dibantu Kader Kesehatan masing-masing Padukuhan. Yaitu Padukuhan Tepus I, Tepus II, Tepus III hari ini di Balai Padukuhan masing-masing (28 Februari 2024). Selain melakukan pemantauan tumbuh kembang balita, juga dilakukan beberapa konseling kesehatan diantaranya :
1. Edukasi gizi kepada orang tua dan keluarga mengenai pentingnya pola makan seimbang untuk anak. Kebutuhan gizi, porsi makan yang baik, serta pentingnya variasi makanan dalam menu sehari-hari.
2. Penyuluhan peran orangtua dalam membantu anak untuk menjaga pola makan yang baik. Contoh pola makan yang sehat, memilih makanan yang bergizi, dan mengajak anak untuk makan bersama keluarga.
3. Pengenalan makanan sehat contohnya sayuran, buah-buahan, protein, dan karbohidrat. Cara menyajikan dan memasak makanan yang sehat dan menarik bagi anak.
Dengan dilakukan konseling kesehatan, masyarakat dapat belajar bersama sehingga agar dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- SLB Puspa Melati Mengikuti Festival Budaya Pendidikan Khusus Tahun 2024
- Program Ketahanan Pangan dari TNI/Polri di Kalurahan Tepus
- Penghargaan Dukungan Partisipasi Cakupan PIN Polio Tertinggi - Jambore Kader Posyandu 2024
- Monev Pelaksanaan APBKal Tahun 2024 Kalurahan Tepus Oleh Tim Kapanewon Tepus
- Diseminasi Hasil Penelitian dan Pengabdian Kapada Masyarakat Hari Kedua
- DPTR DIY dan DPTR Gunungkidul Laksanakan Koordinasi Bersama Pemkal Tepus
- Ketua PKK Kalurahan Tepus Ikuti Rakor Rutin PKK Kapanewon Tepus