Masyarakat Harus Tahu : Ketugasan Jumantik Sebagai Preventif DBD

Rismel 04 Maret 2024 21:40:20 WIB

Juru Pemantau Jentik (Jumantik ) adalah orang yang bertugas untuk memantau jentik nyamuk dari rumah ke rumah. Jumantik adalah petugas khusus yang berasal dari kader kesehatan lingkungan sekitar yang secara sukarela mau bertanggungjawab untuk melakukan pemantauan jentik nyamuk. Juru pemantau jentik bertugas memeriksa genangan-genangan air di dalam maupun luar rumah, menemukan larva yang terdapat di dalam tempat-tempat yang dapat menampung air, mengindentifikasi rumah-rumah yang tidak berpenghuni dan mengajak pemilik rumah atau bangunan untuk berpartisipasi dalam Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) secara teratur. Peran Jumantik atau kader sangat penting untuk menggerakkan peran serta masyarakat dalam gerakan pengendalian DBD. Masyarakat umum perlu mengapresiasi apa yang telah dilakukan Jumantik. Kegiatan pemantauan jentik berkala di awal tahun ini dari kader kesehatan dikawal oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Tepus II yang sekaligus ingin mengetahui secara langsung kondisi di lapangan. Di Padukuhan Blekonang I dan Blekonang I proses pemantauan jentik dilakukan dengan mendatangi rumah warga bersama petugas kesehatan (02/03/2024).

Selain dipantau oleh kader, dari setiap anggota keluarga penghuni rumah juga diharapkan ada seorang Jumantik yang memantau kebersihan lingkungannya sendiri secara mandiri.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233