Merintis Kembali Kekayaan Budaya di Pudak - Kethoprak Joko Tarub
Rismel 07 Mei 2024 10:11:41 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Padukuhan Pudak, Kalurahan Tepus, diadakan pembahasan dimana upaya merintis kembali kesenian Kethoprak "JOKO TARUB" tengah dilakukan dengan penuh semangat oleh pelaku seni setempat. Dalam rapat pertemuan yang diselenggarakan, para pelaku seni di Padukuhan Pudak sepakat untuk menghidupkan kembali tradisi kesenian yang bernilai sejarah dan kultural ini.
Menyadari pentingnya mempertahankan warisan budaya leluhur, kesenian Kethoprak "JOKO TARUB" dipilih sebagai fokus utama untuk dibangkitkan kembali di Padukuhan Pudak.
"Kesenian ini rencananya akan dipentaskan dalam acara rasulan yang akan digelar di Padukuhan Pudak pada bulan Juni mendatang. Hal ini menjadi momentum yang tepat untuk menyaksikan keunikan dari kesenian tradisional yang telah lama meredup. Merintis kembali kesenian Kethoprak "JOKO TARUB" akan menghidupkan kembali keberagaman seni dan budaya tradisional, yang turut menjadi identitas dan kekayaan budaya di Tepus. Dengan demikian, generasi muda pun akan lebih terpapar dan terlibat dalam tradisi budaya nenek moyang kita," kata Hendro, Dukuh Pudak seusai pertemuan di balai Padukuhan (06/05/2024).
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Sosialisasi Pembagian Minyak Goreng Gratis dan Pengenalan Alat Rumah Tangga Oleh CV. Sumber Barokah
- RA MASYITHOH TEPUS SELENGGARAKAN UPACARA PERINGATAN HARI KARTINI
- Padukuhan Pudak Selenggarakan Tradisi Kirim Dowo Usai Panen
- Ulu-ulu Kalurahan Tepus Hadiri Sosialisasi Sekolah Lapang Tematik di Hari Kedua
- Pemerintah Kalurahan Tepus Lakukan Penarikan Pajak PBB di Padukuhan Walangan
- Mahasiswa STIPRAM Yogyakarta Lakukan Penelitian di Desa Wisata Kalurahan Madani Tepus
- Pamong Kalurahan Tepus Takziah ke Almarhum Bapak Sarmo Rejo, Padukuhan Pacungan