Sosialisasi dan Pemberantasan Sarang Nyamuk di Padukuhan Pacungan Bersama Puskesmas
Rismel 18 Mei 2024 11:19:07 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - 18 Mei 2024 Puskesmas Tepus II mengadakan acara bersama masyarakat sekitar dalam kegiatan sosialisasi dan pemberantasan sarang nyamuk di Padukuhan Pacungan, Kalurahan Tepus. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Lurah Tepus untuk mendampingi warganya dalam menerima sosialisasi kesehatan lingkungan tersebut. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam upaya pencegahan demam berdarah memalui lingkungan yang bersih dan sehat.
Sosialisasi ini dilaksanakan di RT 05 dengan fokus memberikan edukasi tentang kebiasaan pemberantasan sarang nyamuk. Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat memahami pentingnya peran aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan demi mengurangi risiko penularan demam berdarah.
Dengan kolaborasi antara Puskesmas Tepus II, masyarakat sekitar, dan kehadiran Lurah Tepus, diharapkan upaya pencegahan dan pemberantasan sarang nyamuk dapat dilaksanakan secara efektif. Ini merupakan langkah konkret dalam menjaga kesehatan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang sehat dan aman dari penyakit yang disebabkan oleh nyamuk. Semoga kegiatan ini memberikan manfaat yang besar bagi Kalurahan Tepus dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan bebas dari demam berdarah.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Lurah Tepus Ikuti Rakor Persiapan Pelaksanaan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024
- SLB Puspa Melati Mengikuti Festival Budaya Pendidikan Khusus Tahun 2024
- Program Ketahanan Pangan dari TNI/Polri di Kalurahan Tepus
- Penghargaan Dukungan Partisipasi Cakupan PIN Polio Tertinggi - Jambore Kader Posyandu 2024
- Monev Pelaksanaan APBKal Tahun 2024 Kalurahan Tepus Oleh Tim Kapanewon Tepus
- Diseminasi Hasil Penelitian dan Pengabdian Kapada Masyarakat Hari Kedua
- DPTR DIY dan DPTR Gunungkidul Laksanakan Koordinasi Bersama Pemkal Tepus