Stand Desa Wisata Tepus Dalam Acara Gelar Pesona Desa Wisata GK Tahun 2024

Rismel 18 Mei 2024 17:39:34 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - (18 Mei 2024), Desa Wisata Tepus mengangkat UMKM lokal dan potensi paket wisata melalui stand pameran dalam acara Gelar Pesona Desa Wisata Gunungkidul Tahun 2024 di Pantai Sundak, Sidoharjo , Tepus, Gunungkidul. Inisiatif ini merupakan bagian dari upaya Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul untuk mempromosikan keberagaman produk dan destinasi wisata lokal.

Pameran ini memberikan kesempatan bagi pengunjung event untuk berbelanja produk UMKM lokal serta mengenal lebih dekat paket-paket wisata yang ditawarkan oleh Desa Wisata Tepus melalui brosur yang disediakan. Stand pameran tersebut dirancang dengan baik dan menarik untuk menarik perhatian pengunjung.

Melalui tata letak yang maksimal, stand tersebut mencerminkan potensi wisata alam, budaya, dan edukasi UMKM yang dimiliki oleh Desa Wisata Tepus. Elemen-elemen tersebut memberikan gambaran kepada pengunjung mengenai kekayaan yang dimiliki. Mengelilingi panggung utama, stand pameran yang disediakan oleh panitia event sebanyak 47 stand yang diisi dari potensi produk UMKM Se-Gunungkidul.

Semoga melalui upaya ini, UMKM lokal dan potensi pariwisata di Gunungkidul dapat semakin eksis dan memberikan dampak positif bagi perkembangan pariwisata dan perekonomian masyarakat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233