Lurah Tepus Memberikan Izin Penelitian Dari Mahasiswa Universitas Taylor's Malaysia

Rismel 04 Juni 2024 07:32:34 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Kalurahan Tepus telah memberikan izin untuk penelitian yang akan dilakukan selama dua bulan, Juni-Juli, mengenai kebiasaan makanan masyarakat setempat. Penelitian ini bertujuan untuk memahami pengaruh modernisasi, termasuk pertumbuhan pariwisata, terhadap kebiasaan makanan di Kalurahan Tepus.

Lurah Tepus, Hendro Pratopo, S.IP telah memberikan izin untuk penelitian ini dan menyarankan agar peneliti berkoordinasi dengan dukuh yang ada di Tepus. Ditemui di ruang kerjanya, Senin, 03/06/2024, beliau menyatakan rasa terimakasih telah memilih Kalurahan Tepus sebagai pusat penelitian dan siap membantu dalam proses penelitian tersebut.

Tim peneliti yang akan melakukan penelitian terdiri dari Tiwi, Mey, dan Dandi, yang berasal dari Taylor's University, Malaysia. Mereka akan bekerja sama dalam mengumpulkan data dan informasi seputar kebiasaan makanan masyarakat Tepus.

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang mendalam tentang perubahan kebiasaan makanan masyarakat Tepus, serta dampaknya akibat adanya modernisasi dan pertumbuhan sektor pariwisata. Dengan demikian, hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi pengembangan Kalurahan Tepus ke depan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233