PELATIHAN USAHA EKONOMI PKK DESA TEPUS

mz 06 Maret 2020 13:47:50 WIB

TEPUS (SIDA SAMEKTA) - Jum'at pagi (6/2/2020) ibu-ibu PKK Desa Tepus tampak berkumpul di aula balai desa. Di tengah aula terdapat meja panjang yang di atasnya terdapat peralatan masak dan ada 2 ekor ikan tuna di antara bahan-bahan lainnya. 

Pada hari ini PKK Desa Tepus memang melaksanakan pelatihan usaha bagi anggotanya. Yang dipraktikkan adalah pembuatan bakso ikan tuna. Acara ini merupakan pelatihan kelompok perempuan yang didanai dari Dana Desa dalam APBDes tahun 2020. 

Bp Supardi, SP Kepala Desa Tepus dalam sambutannya ketika membuka acara ini menyampaikan pesan agar kegiatan ini dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Dari 5 pelatihan yang diusulkan PKK melalui Kasi Pelayanan semua disetujui. Hasil dari pelatihan ini diharapkan mampu memberi inspirasi dan motivasi kepada peserta untuk mampu membuat makanan olahan yang menggunakan bahan baku lokal. 

Komentar atas PELATIHAN USAHA EKONOMI PKK DESA TEPUS

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233