Adakan Reses, Pak Dewan Serap Aspirasi Warga
mz 06 Juli 2020 19:49:56 WIB
Bp Sumaryanta, A.Md (kedua dari kiri) saat mengadakan sosialisasi dan serap aspirasi di Balai Kalurahan Tepus, Senin (06/07/2020)
Tepus (SIDA SAMEKTA) - Setelah sebelumnya bersama Komisi C DPRD Kabupaten Gunungkidul berkunjung ke Kalurahan Tepus, hari ini Bp Sumaryanta, A.Md kembali menyapa warga dalam acara reses atau penyerapan aspirasi masyarakat, Senin (06/07/2020).
Permasalahan jaringan air bersih di 7 padukuhan menjadi fokus perhatian pak dewan. Beliau menegaskan komitmennya untuk terus berkomunikasi secara intens dengan PDAM Tirta Handayani Kabupaten Gunungkidul agar segera merealisasikan program yang telah disusun.
"Saya akan tetap meminta keseriusan pihak PDAM untuk segera mewujudkan harapan masyarakat di Kalurahan Tepus khususnya sekarang di 7 padukuhan agar air bersih segera bisa dialirkan. Tidak masalah tahap awal ini berapa sambungan rumah dulu, kedepan bisa dilanjutkan dan dikembangkan. Apalagi pihak pemerintah kalurahan sudah siap mem-back up kesulitan anggaran yang selama ini dikeluhkan," demikian ditegaskan beliau.
Dalam sessi penyampaian aspirasi, peserta diminta untuk menyampaikan saran, masukan dan uneg-unegnya yang akan ditampung dan menjadi catatan. Beberapa usulan yang muncul di antaranya, pelebaran jalan jalur wisata, perbaikan jalan Pantai Poktunggal, juga dukungan pengangkatan sumber air di Pakel dan Cluwakan.
Di akhir acara Bp Sumaryanta berharap agar masyarakat mendukung sepenuhnya program yang telah dirancang oleh Bp Lurah terkait jaringan air bersih. Masyarakat dan pemangku kepentingan harus mengedepankan kerja sama. Apalagi bagi pamong kalurahan dalam menghadapi persoalan yang ada di tengah masyarakat harus punya sikap yang tidak bosan untuk mendengar kritik yang bertujuan demi kebaikan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PPS Kalurahan Tepus Selenggarakan Rapat Kerja Permantapan Pemungutan dan Perhitungan Suara Pilkada
- Koordinasi Program Kerja Mahasiswa STSRD Bersama Ketua Desa Wisata
- Manfaat Skrining BPJS Kesehatan
- Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 Oleh PPK ke PPS
- Lurah dan Kaur Danarta Kalurahan Tepus Ikuti Bimtek Siskeudes-Link dan Digdaya
- Jagabaya Kalurahan Tepus Adakan Bimtek Kepada Linmas Kalurahan Tepus Tentang Pengamanan TPS Pilkada
- Rakor Tagana Menghadapi Pergantian Musim Tahun 2024