Selamat Hari Raya Idul Adha 1441 H
mz 31 Juli 2020 04:53:14 WIB
Tepus (SIDA SAMEKTA) - Pemerintah Kalurahan Tepus mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1441 H. Pelaksanaan ibadah qurban tahun ini sangat berbeda dengan tahun sebelumnya karena masih dalam situasi pandemi COVID-19, sehingga pelaksanaan sholat Idul Adha diminta tidak di ruang terbuka atau lapangan tetapi di masjid setempat.
Selamat menjalankan perintah agama, tetaplah menjaga kondisi dengan melaksanakan protokol kesehatan yang telah diatur oleh pemerintah, diantaranya :
- Jamaah yang menjalankan ibadah di tempat ibadah diharapkan dalam keadaan sehat, bila ada jamaah dengan keluhan kesehatan disarankan untuk ibadah di rumah.
- Jamaah diwajibkan menggunakan masker selama di tempat ibadah.
- Jamaah mencuci tangan pakai sabun sebelum memasuki tempat ibadah.
- Perlengkapan ibadah (sajadah) dibawa sendiri-sendiri oleh jamaah dari rumah.
- Hindari bersalaman bila bertemu jamaah lain.
- Selalu menjaga jarak dalam tempat ibadah.
- Hindari berdesakan ketika keluar dari tempat ibadah.
Sumber : flyer edukasi Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- SLB Puspa Melati Mengikuti Festival Budaya Pendidikan Khusus Tahun 2024
- Program Ketahanan Pangan dari TNI/Polri di Kalurahan Tepus
- Penghargaan Dukungan Partisipasi Cakupan PIN Polio Tertinggi - Jambore Kader Posyandu 2024
- Monev Pelaksanaan APBKal Tahun 2024 Kalurahan Tepus Oleh Tim Kapanewon Tepus
- Diseminasi Hasil Penelitian dan Pengabdian Kapada Masyarakat Hari Kedua
- DPTR DIY dan DPTR Gunungkidul Laksanakan Koordinasi Bersama Pemkal Tepus
- Ketua PKK Kalurahan Tepus Ikuti Rakor Rutin PKK Kapanewon Tepus
Kontak Layanan
WhatsApp : 082 325 378 233