Rakor Pamong Pasca Libur Lebaran Diisi Dengan Halal bil Halal
mz 17 Mei 2021 20:20:24 WIB
Tepus (SIDA SAMEKTA) - Hari Senin (17/05/2021) seluruh instansi sudah harus berjalan normal kembali. Tidak ada libur panjang seperti beberapa tahun yang lalu. Hal ini dilakukan pemerintah untuk membatasi kemungkinan warga memanfaatkan hari libur untuk beraktivitas yang menimbulkan kerumunan yang berpotensi menjadi sebab penyebaran Covid 19.
Bertempat di aula Balai Kalurahan Tepus, dilaksanakan rapat koordinasi dipimpin langsung oleh Lurah Tepus. Dalam acara ini diawali dengan ikrar halal bil halal oleh Carik mewakili keluarga besar Pamong Kalurahan. Ikrar ini kemudian ditanggapi oleh Lurah Tepus, yang juga berpesan agar momentum Idul Fitri ini menjadi saat yang tepat untuk memperbaiki kualitas hubungan kerja di lingkungan Pemerintah Kalurahan.
Selain itu Lurah juga berpesan agar semua pamong khususnya dukuh wajjb paham perkembangan yang terjadi pada program kerja kalurahan. Jangan sampai mengatakan tidak tahu, sebab hal tersebut bisa dikomunikasikan dengan Pelaksana Kegiatan yang membidangi. (yn)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Sosialisasi Pembagian Minyak Goreng Gratis dan Pengenalan Alat Rumah Tangga Oleh CV. Sumber Barokah
- RA MASYITHOH TEPUS SELENGGARAKAN UPACARA PERINGATAN HARI KARTINI
- Padukuhan Pudak Selenggarakan Tradisi Kirim Dowo Usai Panen
- Ulu-ulu Kalurahan Tepus Hadiri Sosialisasi Sekolah Lapang Tematik di Hari Kedua
- Pemerintah Kalurahan Tepus Lakukan Penarikan Pajak PBB di Padukuhan Walangan
- Mahasiswa STIPRAM Yogyakarta Lakukan Penelitian di Desa Wisata Kalurahan Madani Tepus
- Pamong Kalurahan Tepus Takziah ke Almarhum Bapak Sarmo Rejo, Padukuhan Pacungan