Ombak Laut Cenderung Tinggi, Wisatawan Diminta Berhati-hati

mz 26 Mei 2021 15:12:10 WIB

Tepus (SIDA SAMEKTA) - Libur Hari Raya Waisak yang jatuh pada hari Rabu (26/05/2021) seyogyanya bisa dimanfaatkan oleh wisatawan untuk berlibur di pertengahan minggu ini. Namun sepanjang pagi tadi ombak pantai selatan terpantau cukup tinggi bahkan sempat menggenangi pinggir pantai. Kondisi alam ini tentu tidak begitu menggembirakan bagi para pedagang di area pantai selatan termasuk wilayah Kalurahan Tepus.

Menyikapi keadaan ini wisatawan yang berkunjung dihimbau untuk tetap hati-hati. Karena seringkali kondisi ombak yang besar bisa membahayakan wisatawan yang berada di pinggir pantai. (yn)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233