Gaung Gamelan di Malam Tirakatan Hari Jadi Gunungkidul

mz 26 Mei 2021 22:20:54 WIB

Lurah Tepus dan sebagian unsur Pamong Kalurahan Tepus berfoto bersama sesaat sebelum acara gaung gamelan dimulai

Tepus (SIDA SAMEKTA) - Sesuai dengan surat dari Hari Jadi Kabupaten Gunungkidul Nomor 40/Pan.HJ/GK/2021 tanggal 20 Mei 2021 berisi perintah supaya semua Kalurahan menyelenggarakan acara Gaung Gamelan di Aula Balai Kalurahan masing-masing pada malam tirakatan hari jadi kabupaten Gunungkidul pada hari Rabu (26/05/2021) yang dimulai pukul 20.00 WIB.

Kegiatan tersebut juga dilakukan oleh Pemerintah Kalurahan Tepus dengan menyelenggarakan acara sesuai dalam surat tersebut. Acara yang dihadiri Lurah dan pamong kalurahan ini melibatkan pangrawit dari wilayah Walangan, Kanigoro, Dongsari dan Pacungan. Lurah Tepus Supardi, SP menyampaikan bahwa kegiatan ini secara serentak dilaksanakan oleh semua Kalurahan yang ada di Kabupaten Gunungkidul guna "Mangayubagyo dumadining Gunungkidul" yang ke 190. (yn)

 

 

 

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233