Tujuh Warga Terkonfirmasi Positif Covid-19 Tanpa Gejala, Lurah Sampaikan Bantuan Isolasi Mandiri

mz 12 Juni 2021 16:38:33 WIB

Lurah Tepus bersama Carik, Kamituwa, Bhabinkamtibmas dan Babinsa menyampaikan bantuan dukungan isolasi mandiri

Tepus (SIDA SAMEKTA) - Hanya dalam sepuluh hari terakhir sampai Jum'at (11/06/2021) kasus konfirmasi positif Covid 19 di Kalurahan Tepus tiba-tiba melonjak. Sesuai laporan resmi dari Puskesmas Tepus II terdapat 4 orang tambahan dari tiga kasus positif sebelumnya, Selasa (01/06/2021). Ketujuh orang tersebut adalah perempuan (31), perempuan (75), laki-laki (44), perempuan (39) di Padukuhan Gembuk, perempuan (24), perempuan (65) di Padukuhan Dongsari dan perempuan (25) di Padukuhan Ngasem.

Walaupun mereka termasuk dalam katagori konfirmasi tanpa gejala namun wajib menjalani isolasi mandiri selama 14 hari sesuai surat dari Puskesmas untuk menghindari penyebaran dan penularan virus ke tetangga sekitar.

Untuk menunjukkan dukungan terhadap warganya yang menjalani isolasi mandiri Lurah Tepus Supardi, SP didampingi unsur pamong, Bhabinkamtibmas dan Babinsa menyampaikan bantuan bahan pokok berupa beras dan mie instan. Lurah menemui langsung para warga tersebut diterima oleh Dukuh dan Ketua RT setempat sebagai Ketua Posko PPKM. Dalam kesempatan itu Lurah berpesan agar warga yang menjalani isolasi mandiri tetap tenang dan sabar. Bantuan yang disampaikan semoga bermanfaat untuk mendukung kebutuhan sampai masa isolasi selesai. (yn)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233