Antisipasi Kemacetan di Jalur Wisata Pantai, Inilah Konsep Rekayasa Lalu Lintasnya
mz 30 April 2022 18:32:23 WIB
Tepus (SIDA SAMEKTA) - Terbitnya ijin dari Pemerintah mengenai diperbolehkannya mudik lebaran tahun ini, tak pelak diprediksi akan meningkatkan arus kunjungan wisatawan di kawasan pantai selatan. Polres Gunungkidul menerbitkan sosialisasi rekayasa lalulintas untuk mengantisipasi kemungkinan kemacetan yang terjadi.
Bila dicermati, rekayasa lalulintas ini tidak jauh berbeda dengan hal serupa yang sering dilakukan beberapa tahun lalu. Secara garis besar adalah pengaturan keluar masuk dengan satu arah khususnya bagi bus-bus besar. Pintu masuk ke kawasan pantai diarahkan dari Pertigaan Mulo lurus ke selatan. Sedangkan jalur keluar obyek wisata melalui jalur Tepus. Pengaturan ini utamanya untuk bus-bus dari arah wilayah timur. Sedangkan dari arah barat melewati Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS). Semoga rekayasa lalulintas ini dapat diterapkan dengan baik dengan mempertimbangkan berbagai hal yang mungkin terjadi di luar perhitungan pengampu kebijakan. (mz)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PPS Kalurahan Tepus Selenggarakan Rapat Kerja Permantapan Pemungutan dan Perhitungan Suara Pilkada
- Koordinasi Program Kerja Mahasiswa STSRD Bersama Ketua Desa Wisata
- Manfaat Skrining BPJS Kesehatan
- Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 Oleh PPK ke PPS
- Lurah dan Kaur Danarta Kalurahan Tepus Ikuti Bimtek Siskeudes-Link dan Digdaya
- Jagabaya Kalurahan Tepus Adakan Bimtek Kepada Linmas Kalurahan Tepus Tentang Pengamanan TPS Pilkada
- Rakor Tagana Menghadapi Pergantian Musim Tahun 2024