Kunjungan Panewu Tepus Ke Sampel TPS di Kalurahan Tepus Dalam Rangka Monitoring Kesiapan Pilkada
Si J 26 November 2024 19:05:00 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Pada Selasa tanggal 26 November 2024 Pukul 18.30 WIB, Panewu Tepus bersama stakeholder terkait melaksanakan kunjungan ke Sampel Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kalurahan Tepus, tepatnya di TPS 017 Padukuhan Pudak. Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka monitoring kesiapan Pilkada Gunungkidul tahun 2024.
Selama kunjungan, Panewu Tepus memastikan bahwa TPS tersebut sudah siap untuk pelaksanaan Pilkada esok hari. Mereka melakukan pengecekan terhadap fasilitas yang akan digunakan, pengamanan, serta persiapan teknis lainnya.
Dengan adanya kunjungan tersebut, diharapkan semua persiapan untuk Pilkada Gunungkidul tahun 2024 dapat berjalan lancar dan tertib. Panewu Tepus dan semua pihak terkait akan terus memantau dan memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan baik dan sesuai dengan tata tertib yang sudah ditetapkan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Tradisi Larungan Bulan Suro di Pantai Somandeng, Tepus
- Penerimaan Mahasiswa Magang STP Ampta di Desa Wisata Tepus
- Hari Kedua Pelatihan Wirausaha Pemula: Peserta Belajar Membuat Gandos Rangen
- Rembuk Stunting Kalurahan Tepus Tahun 2025: Komitmen Bersama Menurunkan Angka Stunting
- GEGER PENEMUAN MAYAT DI PADUKUHAN JERUK, SEORANG PENJUAL FROZEN FOOD DITEMUKAN MENINGGAL
- Penjelasan Istilah KPM Penerima Bantuan SIKS-NG New DTKS
- Penyerahan Akta Kematian kepada Keluarga Alm. Sagiyat oleh Petugas Dukcapil