Koordinasi Pelaku Seni Menyongsong Hari Jadi Kalurahan Tepus 2025
Si J 11 April 2025 12:33:40 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Pemerintah Kalurahan Tepus menggelar rapat koordinasi bersama pelaku seni di Ruang Perpustakaan Kalurahan pada Jumat, 11 April 2025, dalam rangka persiapan menyambut Hari Jadi Kalurahan Tepus yang jatuh pada 19 April 2025 mendatang.
Dalam sambutannya, Lurah Tepus, Bapak Hendro Pratopo, menekankan pentingnya melestarikan budaya dan kesenian lokal. Beliau menyampaikan harapannya agar peringatan Hari Jadi Kalurahan Tepus menjadi momentum untuk mengangkat kesenian tradisional, salah satunya melalui pementasan Kethoprak.
Rakor ini juga dihadiri Ibu Ira dari Kadin (Kamar dagang dan industri), yang menyatakan kesiapan lembaganya untuk mendukung kemajuan Kalurahan Tepus dari berbagai sektor, termasuk pariwisata, ekonomi kreatif, dan pengembangan UMKM.
Selaku Ketua Rintisan Budaya, Bapak Sungadi, turut menyampaikan dukungannya agar kelompok seni Kethoprak di Kalurahan Tepus semakin kompak dalam mempersiapkan acara. "Pentas seni ini tidak hanya sekadar hiburan, tetapi juga sebagai ajang pencarian bakat terbaik di bidang seni," ujarnya.
Bapak Fahrudin, selaku Ulu-Ulu Kalurahan Tepus, memberikan informasi lebih rinci terkait rangkaian acara. Pementasan Kethoprak akan dilaksanakan selama 4 malam, disertai dengan stan-stan UMKM untuk mendukung perekonomian warga.
Kegiatan ditutup dengan sesi diskusi untuk mematangkan persiapan acara. Dengan semangat gotong royong, Pemerintah Kalurahan Tepus dan seluruh elemen masyarakat berkomitmen menyukseskan perayaan Hari Jadi Kalurahan Tepus tahun ini.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Mahasiswa STP AMPTA Yogyakarta Lakukan Observasi di Desa Wisata Tepus
- Kalurahan Tepus Siapkan Diri untuk Klasifikasi Desa Wisata 2025
- Monitoring dan Evaluasi Penyampaian SPPT PBB-P2 Tahun 2025 di Kapanewon Tepus
- Kunjungan Lokasi Proposal Pengajuan Pipanisasi Air Bersih di Empat Padukuhan
- Lurah Tepus Hadiri Syawalan Komunitas Jip Pantai Selatan Gunungkidul yang Dihadiri Oleh Bupati GK
- Penyerahan Akta Kematian oleh Dukcapil Gunungkidul kepada Ahli Waris di Padukuhan Pacungan
- Pertemuan Rutin Desa Prima Kalurahan Tepus Bahas Pengelolaan Modal Rp20 Juta dari Provinsi