Monitoring dan Evaluasi Penyampaian SPPT PBB-P2 Tahun 2025 di Kapanewon Tepus

Si J 24 April 2025 11:26:08 WIB

Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Kamis (24/04/2025) Pemerintah Kalurahan Tepus menghadiri kegiatan monitoring dan evaluasi penyampaian SPPT PBB-P2 tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kapanewon Tepus. Kegiatan ini berlangsung di Pendopo Kapanewon Tepus. 

Hadir mewakili Pemerintah Kalurahan Tepus dalam kegiatan tersebut antara lain Lurah Tepus, Pangrepta Kalurahan, serta petugas pemungut pajak PBB. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari surat Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Gunungkidul tentang Monitoring Pengampain SPPT dan optimalisasi pemungutan/penagihan PBB-P2.

Pertemuan ini bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan efektivitas penyampaian SPPT PBB-P2, serta mengoptimalkan realisasi pemungutan pajak bumi dan bangunan di tingkat kalurahan. Diharapkan melalui evaluasi ini, kinerja pemungutan PBB-P2 dapat lebih maksimal dan memberikan kontribusi positif terhadap pendapatan daerah.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kontak Layanan

WhatsApp : 082 325 378 233