Apel Pamong Kalurahan Tepus Awali Tahun 2026
Si J 05 Januari 2026 09:47:44 WIB
Tepus (desatepus.gunungkidulkab.go.id) - Pemerintah Kalurahan Tepus menggelar Apel Pamong Kalurahan Tepus awal tahun 2026 yang dilaksanakan di halaman Balai Kalurahan Tepus. Kegiatan apel ini menjadi momentum untuk mengawali pelaksanaan tugas dan pelayanan kepada masyarakat di tahun yang baru.
Apel dipimpin langsung oleh Lurah Tepus dan diikuti oleh seluruh pamong serta staf Kalurahan Tepus. Dalam amanatnya, Lurah Tepus menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru 2026 kepada seluruh pamong dan staf, serta mengajak untuk menjadikan tahun ini sebagai awal yang lebih baik dalam menjalankan tugas pemerintahan.
Lurah Tepus menekankan pentingnya meningkatkan semangat kerja, kedisiplinan, serta tanggung jawab dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ia berharap seluruh pamong dapat bekerja lebih solid, profesional, dan responsif terhadap kebutuhan warga.
“Memasuki tahun 2026, mari kita tingkatkan semangat, kebersamaan, dan kinerja dalam melayani masyarakat Kalurahan Tepus,” pesan Lurah Tepus dalam amanatnya.
Melalui apel awal tahun ini, diharapkan seluruh jajaran Pemerintah Kalurahan Tepus dapat menyatukan komitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik dan mendukung program-program pembangunan kalurahan secara berkelanjutan sepanjang tahun 2026.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Peringatan: Hindari Penipuan yang Mengaklaim Menawarkan Aktivasi IKD Secara Telepon
- Perubahan Kriteria Penerima Bansos Mulai Triwulan 1 Tahun 2026, Ini yang Perlu Diketahui Masyarakat
- Rakor Rutin Pemkal Tepus: Bahas Sosialisasi Dana BKK 2026 dan Persiapan Penerjunan KKN LPP
- Apel Rutin Pamong Kalurahan Tepus Dilaksanakan, Dipimpin Langsung oleh Lurah
- Penyerahan Klaim Asuransi Jiwa Kredit kepada Ahli Waris Alm. Sagiyo
- Surat Izin Penelitian dari UMY Diterima Kalurahan Tepus
- Dinas PU Kabupaten Gunungkidul Lakukan Pencarian Sumber Air untuk Sumur Bor di Padukuhan Pudak
















